3 Lagu Dangdut Yang Terinspirasi Pilpres 2019

 
 

Tidak terasa kurang dari satu bulan pemilihan presiden alias pilpres 2019 akan berlangsung. Bagi saya pribadi masa kampanye pemilu periode ini terasa lebih lama dari biasanya. Penyebabnya adalah pendukung dari masing-masing pasangan calon (paslon) yang mayoritas sama-sama militan dan fanatik. Alhasil, perang debat antar pendukung, terutama di media sosial, sulit untuk dihindari. Bukannya memamerkan prestasi capres yang didukung, yang ada malah sibuk menyindir keburukan capres lain.

Di saat-saat seperti ini, rasanya kita perlu bersyukur kalau kita memiliki musik dangdut yang bisa mengajak bergoyang dan menenangkan hati. Ketegangan suasana kampanye bisa mereda saat berdendang mengikuti irama gendang. Atau setidaknya ikut berteriak hak’e hak’e atau rame-rame menyanyikan cendol dawet.

Seperti biasanya, saat ada momen yang sedang viral di masyarakat, akan ada lagu-lagu dangdut yang terinspirasi oleh kejadian tersebut. Momen pilpres pun tidak luput dari kejelian beberapa pencipta lagu untuk menghadirkan karya musiknya. Namun pada kesempatan kali ini, saya hanya akan menyajikan beberapa yang sifatnya netral atau sama sekali tidak berpihak pada salah satu paslon. Saya pilihkan juga yang dari segi lirik sama sekali tidak berhubungan dengan pemilihan presiden.

Penasaran, kan?

Oh ya, sekedar menyampaikan, paslon nomer urut 1 adalah Joko Widodo dan Ma’ruf Amin. Pasangan yang memiliki slogan Indonesia Maju ini diusung oleh partai politik PDI-P, Golkar, Nasdem, PKB, PPP, Hanura, dan PKP, serta didukung oleh partai PBB, PSI, dan Perindo. Sementara itu, paslon nomer urut 2, dengan slogannya Adil Makmur, adalah Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno. Pasangan ini diusung oleh parpol Gerinda, Demokrat, PAN, dan PKS, serta didukung oleh Partai Berkarya.

Pasangan peserta pilpres 2019

Baiklah, berikut ini 3 buah lagu dangdut yang terinspirasi oleh Pilpres 2019 versi LirikLaguIndonesia.Net:

1. Wowo Wiwi

Lagu ini diciptakan oleh Mr.x Katrok dan dinyanyikan oleh Jihan Audy. Liriknya bercerita tentang seorang wanita yang bingung memilih calon kekasih. Yang satu bernama Wowo, juragan kampret yang bikin dia tergila-gila. Yang satu lagi bernama Wiwi, juragan cebong yang baik hati dan tidak sombong.

Meski lirik lagunya tidak berhubungan dengan pilpres, dari nama dan istilah yang diselipkan di dalamnya kita sudah pasti paham kalau lagu ini terinspirasi oleh suasana Pemilu saat ini.

2. Kosong Dua

Diciptakan oleh Salim Kastilong, lagu yang dibawakan oleh Nella Kharisma ini terinspirasi oleh nomer urut paslon pilpres, yaitu 01 (kosong satu) dan 02 (kosong dua). Liriknya bercerita tentang seorang wanita yang sudah menikah namun ia berselingkuh dengan pria lain. Namun karena suaminya sudah mulai mencurigai dirinya, ia memutuskan untuk tidak lagi melanjutkan perselingkuhannya itu.

Meski temanya tentang perselingkuhan dan ketidaksetiaan, tidak usah berpikir jauh-jauh dan mengkaitkannya dengan masing-masing pasangan capres dan cawapres, ya. Cuma lagu ini, gaes.

3. Hoax + Pencipta Hoax Terbaik

Jauh sebelum masa kampanye pilpres 2019, sudah banyak hoax yang beredar di masyarakat. Isinya saling menjatuhkan paslon yang ada. Yang menjadi masalah, sebagian besar di antaranya tidak terbukti benar. Pun begitu, penyebarannya sudah membuat banyak orang saling bertikai dan beradu argumen.

Setidaknya ada 3 lagu yang terinspirasi oleh perang hoax ini. Penyanyinya adalah Nella Kharisma, Vita Alvia, dan Melinda Pasha. Untuk dua yang disebut pertama, judul lagunya sama, “Hoax”. Sedang untuk Melinda, judul lagunya adalah “Pencipta Hoax Terbaik”.

Diciptakan oleh Yanto Sari, “Hoax” dari Nella Kharisma bercerita tentang seorang wanita yang mantannya belum bisa move on darinya. Alih-alih mencoba mengambil hatinya, si mantan lebih memilih untuk menyebarkan berita buruk tentangnya di dunia maya.

“Hoax” versi Vita Alvia bercerita tentang seorang wanita yang didekati oleh seorang pria. Sayangnya, semua janji-janji yang diucapkan oleh si pria hanyalah tipuan belaka. Tidak ada yang nyata. Lagu ini diciptakan oleh Wulan Viano.

Terakhir, “Pencipta Hoax Terbaik” adalah karya dari Bayu G2B. Liriknya bercerita tentang seorang wanita yang sahabatnya ternyata bermuka dua. Di depan ia baik-baik saja, tapi di belakang ia menyebarkan gosip buruk tentangnya dengan tujuan agar dirinya putus dengan pacarnya.


Itu tadi 3, atau lebih tepatnya 5, lagu dangdut yang terinspirasi oleh momen pilpres 2019. Buat teman-teman Lirikers yang sudah memiliki hak pilih, jangan lupa untuk berpartisipasi dalam Pemilu, yang jatuh pada hari Rabu, tanggal 17 April 2019 mendatang. Ingat, hasil dari Pileg dan Pilpres tersebut akan berpengaruh pada kemajuan negara Indonesia kita tercinta ini selama setidaknya 5 tahun ke depan. Yang pasti, siapa pun nanti yang terpilih sebagai presiden, entah itu bapak Jokowi atau bapak Prabowo, tetap harus kita dukung pemerintahannya demi menjaga persatuan dan kesatuan. Setuju, gaes?